KECAMATAN SUKADIRI GELAR PEMBINAAN SATLINMAS DI PUNCAK BOGOR
Sukadiri, 19 Mei 2025 – Kecamatan Sukadiri mengadakan kegiatan Pembinaan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) pada tanggal 18 hingga 19 Mei 2025 yang berlokasi di kawasan Puncak, Bogor. Kegiatan ini diikuti oleh puluhan anggota Satlinmas dari berbagai desa di wilayah Kecamatan Sukadiri. Kegiatan pembinaan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas, kedisiplinan, dan kesiapsiagaan para anggota Satlinmas dalam menjalankan tugas pengamanan dan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam menghadapi situasi darurat dan kegiatan kemasyarakatan. Camat Sukadiri yang diwakili oleh Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban (Kasi Trantib) Bapak Sanwani dalam sambutannya, menyampaikan bahwa peran Satlinmas sangat vital dalam menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan, terutama di tingkat desa dan kelurahan. “Melalui kegiatan pembinaan ini, kami harapkan para anggota Satlinmas dapat meningkatkan keterampilan, pengetahuan, serta semangat pengabdian kepada masyarakat,” ujarnya. Selama dua hari pelatihan, para peserta mendapatkan materi mengenai tugas dan fungsi Satlinmas, teknik dasar pertolongan pertama, simulasi penanganan bencana, serta pelatihan fisik dan kedisiplinan. Kegiatan juga diisi dengan sesi diskusi, sharing pengalaman antaranggota, dan outbond untuk memperkuat kerja sama tim. Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para peserta yang merasa lebih siap dan percaya diri dalam menjalankan tugas di lapangan. Salah satu peserta Kegiatan Pembinaan Satlinmas dari Desa Sukadiri Bapak Maming mengatakan, “Kami merasa mendapat banyak manfaat dari pelatihan ini, terutama dalam hal kedisiplinan dan pemahaman tugas.” Kecamatan Sukadiri berkomitmen untuk terus melakukan pembinaan dan peningkatan kapasitas bagi seluruh unsur masyarakat, termasuk Satlinmas, demi menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan sejahtera.